konektor RCA AV menjadi VGA

 Konektor RCA  AV menjadi VGA

Punya monitor PC komputer bekas? namun terbengkalai tidak tahu mau buat apaan? masih bisa kok digunakan sebagai layar tampilan yang bisa kita tonton.
misalnya input dari DVD player, dari Set top box TV digital DVBT2 yang sekarang ini mulai dilaksanakan diseluruh indonesia di akhir tahun 2022 ini menjadi siaran Digital semua.
nah untuk menggunakan kembali monitor bekas yang kita miliki atau ingin memiliki TV digital namun dana minim sedangkan hanya memiliki monitor butut jadul.
maka kita hanya memerlukan set top box DVBT2 receiver saja dan sebuah alat yang namanya AV2VGA seperti contoh gambar diatas.
 Alat ini bisa memerlukan catu daya 5 volt dari sebuah socket micro USB yang bisa anda pasangkan dengan charger ponsel milik anda, atau bekas juga tidak apa apa yang penting memiliki tegangan 5 volt.
 Contoh beberapa perangkat yang bisa kita sambungkan dengan alat ini adalah seperti gambar di bawah ini

Sambungkan Jack RCA (kabel yang berwarna merah, putih, kuning ) sambungkan sesuai dengan port yang tersedia sesuai posisi warnanya.
lalu sambungkan konektor VGA ke alat tersebut menuju monitor anda, jangan lupa kencangkan dikedua ujung bautnya.
lalu sambungkan kabel data micro usb dengan charger 5 volt.
nyalakan monitor, lalu nyalakan TV Box DVBT2 milik anda dan anda sudah bisa menikmati siaran televisi digital dengan monitor lama anda.
silakan cari di marketplace yang sering anda gunakan.

Posting Komentar

0 Komentar